Apple Lancarkan Perang Besar Lawan Qualcomm

January 26, 2017

Foto: GettyImages

Cara mendaftarkan merekApple semakin gencar berseteru dengan Qualcomm. Setelah belum lama ini menggugat di pengadilan California, Amerika Serikat, sebesar USD 1 miliar, Apple kembali melayangkan gugatan hukum di China.

Dikutip detikINET dari Reuters, Apple mendaftarkan gugatannya di Beijing dengan tuntutan ganti rugi USD 145,32 juta. Apple menilai Qualcomm menyalahgunakan dominasinya di industri chip serta memasang harga mahal lisensi standard essentials paten yang telah dijanjikan Qualcomm akan tersedia lebih luas dan lebih murah. 

Qualcomm adalah penyuplai komponen chip besar bagi Apple ataupun vendor lain seperti Samsung. Kedua perusahaan menyumbangkan 40% dari pendapatan Qualcomm yang mencapai USD 23,5 miliar di laporan tahun fiskal terbarunya. 

Qualcomm menyatakan belum melihat sepenuhnya gugatan Apple tersebut. Don Rosenberg, General Counsel Qualcomm, menyebut kalau pihaknya telah menawarkan Apple persyaratan yang sama saja dengan kliennya yang lain. 

"Gugatan itu hanyalah usaha Apple untuk menemukan cara agar mereka bisa membayar teknologi Qualcomm dengan harga lebih murah," kata Rosenberg.

"Apple telah ditawari hal-hal yang konsisten dengan yang telah diterima oleh lebih dari seratus perusahaan China dan menolaknya bahkan untuk sekadar mempertimbangkannya," tambah dia. 

Qualcomm sebelumnya juga digugat Federal Trade Commision di AS karena dinilai melakukan taktik bisnis yang anti kompetisi. Desember lalu, regulator di Korsel mendenda perusahaan asal Amerika Serikat ini USD 854 juta. Kemudian di Februari 2015, Qualcomm membayar denda USD 975 juta pada regulator di China. Sumber: http://inet.detik.com/law-amp-policy/d-3405875/apple-lancarkan-perang-besar-lawan-qualcomm
 
Copyright © 2016. Berita Hak Cipta, Merek, Paten & Desain Industri.
Design by Herdiansyah Hamzah
Creative Commons License